PAREPARE,PIJARNEWS.COM— Perwakilan Duta Lingkungan Hidup Kota Parepare, Sri Aulia Putri (19) berhasil meraih juara Runner Up I pada ajang pemilihan Duta Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel). Pemilihan ini dilaksanakan oleh Ikatan Duta Lingkungan Hidup Sulsel di bawah naungan Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup Sulselz di Good Till Cancelled (GTC) Mall, Ahad (18/12/2022) lalu.
Hj.St.Nurhadaeni, Ibu Sri Aulia Putri saat dihubungi, Selasa (20/12/2022) mengatakan, bahagia dan bangga terhadap pencapaian putrinya menjadi Runner Up I Duta Lingkungan Hidup Sulsel.
“Ke depannya semoga amanah dan dapat menjalankan program kerjanya,” ucapnya.
Sementara itu, Sri Aulia Putri mengaku, senang dan bangga menjadi juara.
“Alhamdulillah karena telah meraih juara, merasa senang dan bangga terhadap diri sendiri atas apa yang telah dicapai,” ungkapnya.
“Ini menjadi tanggungjawab baru untuk saya dan juga wilayah yang lebih luas lagi jangkauannya,” lanjutnya.
Awalnya dia terpilih menjadi Duta Lingkungan Hidup Kota Parepare pada tanggal 6 Agustus 2022. “Kemudian menjadi delegasi dari Kota Parepare untuk ajang pemilihan Duta Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022,” ceritanya.
“Dimulai dari tanggal 2 yaitu technical meeting lalu masa online campaign selama 5 hari dan masa karantina dimulai pada tanggal 15 Desember 2022 di Mall GTC,” jelasnya.
“Pada masa empat hari karantina, saya menghadapi beberapa kendala, di mana saya yang berasal dari Kota Parepare harus berada di Kota Makassar selama beberapa hari,” ungkapnya.
Pada saat grand final, lanjutnya, sebenarnya sempat merasa pesimis tapi mengingat kalau dia harus optimis dan bisa membuat Parepare bangga.
“Sosok yang menjadi panutan saya yaitu Kak Arianti dan Kak Muhammad Fajhriyadi dua orang ini adalah sosok menginspirasi saya sejak tahun 2020 dimulai dari pemilihan duta GenRe yang saya ikuti dan dilanjut dengan Duta Lingkungan,” katanya.
“Mereka berdua selalu berada didekat saya untuk membimbing dan mensuport, hingga saat ini saya bisa meraih 1st Runner Up Duta Lingkungan Hidup Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022,” tambahnya.
Ia berharap ke depannya Kota Parepare bisa lebih mengupdate berita para remaja yang mengikuti perlombaan dan lebih memberikan dukungan untuk bisa membanggakan Kota Cinta, Kota Parepare. (*)
Reporter : Lutpia
Editor: Dian Muhtadiah Hamna