PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Kota Parepare akan segera memiliki pusat kuliner dan jajanan dengan konsep yang berbeda. Hilal Point namanya. Terletak di Jalan Abdul Kadir, Nomor 19, Kelurahan Labukkang, Kecamatan Ujung. Tepatnya di depan Gedung Islamic Centre Kota Parepare, Sulawesi Selatan.
Hilal Point akan dilaunching awal Januari 2020. Selain pusat kuliner dan jajanan, Hilal Point juga memanjakan pengunjung dengan berbagai fasilitas, seperti Barbershop, room vapor dan ruang meeting yang refresentatif.
Bagi mereka yang ingin bersantai bersama keluarga, Hilal Point menyediakan ruang bermain untuk anak-anak.
Owner sekaligus inisiator Hilal Point, Badaruddin mengatakan, keberadan Hilal Point merupakan sebuah ide untuk memaksimalkan keberadaan Kota Parepare sebagai kota jasa.
“Kami hadirkan konsep kuliner terpadu ini karena melihat lahan terbengkalai di tengah kota. Padahal lahan ini sangat cocok dijadikan kawasan kuliner. Di samping membuka lapangan pekerjaan, juga membantu pemerintah mengakselerasi visi walikota dalam mewujudkan teori telapak kaki,” ungkap Badar sapaan akrab Badaruddin kepada PIJARNEWS, Senin (30/12/2019).
Lebih lanjut Badar menjelaskan, Hilal Point memiliki arti titik temu. “Selain dapat menikmati kopi dan aneka minuman lainnya, Hilal Point juga menyediakan beragam penganan tradisional dan modern. Bagi pengunjung yang berada di ruang utama, dapat menikmati life musik dengan segmen multi gender. Selain itu, ada juga sanggar tari dan seni lainnya serta fasilitas private musik. Sehingga Hilal Point merupakan titik temu berbagi kalangan atau komunitas maupun profesi,” terang Badar.
Menurut Badar, Hilal Point saat ini menyediakan 23 tenant bagi Usaha Kecil dan Menengah (UKM). “Semua lapak UKM tidak dibebani dengan biaya sewa tempat alias gratis. Keuntungannya menjual di Hilal Point karena berada di pusat kota sekaligus kawasan bisnis,” ujar alumni SMK Negeri 1 Parepare ini.
Bagi anda yang membutuhkan jajanan berkualitas dengan harga terjangkau, lanjut Badar, tempat ini sangat tepat untuk dikunjungi. Baik secara pribadi, keluarga, maupun komunitas.
“Hilal Point juga akan memprogramkan berbagai kegiatan sosial seperti mengadakan pasar murah setiap Jumat kerjasama dengan Bulog. Di penghujung tahun 2019 ini, tepatnya malam 31 Desember 2019, Hilal Point akan menggelar zikir dan doa bersama di ruang utama Hilal Point,” ungkap Badar.
Sebelum menekuni dunia bisnis kuliner, Badar memiliki prinsip kerja keras dan kejujuran serta konsisten. Ia mengaku memulai karirnya dari bisnis properti.
Berbekal ilmu ekonomi yang dimilikinya, Badar melakukan pengembangan usaha diberbagai bidang seperti Even Organizer (EO) dan property (perumahan) serta bisnis kuliner.
Sebagai seorang entrepreneur muda, Badar mampu menjalankan berbagai bisnis tanpa mengganggu aktivitasnya sebagai salah seorang karyawan bank di Kota Parepare. (*)
Penulis : Agus Salim Maman
Editor : Alfiansyah Anwar