SIDRAP, PIJARNEWS.COM — Tim dari Inspektorat Provinsi Sulawesi Selatan berkunjung ke Kabupaten Sidrap, Rabu (5/12/2018) dalam rangka pemeriksaan akhir masa jabatan Bupati Sidrap periode 2013-2018.
Rombongan yang diterima Sekretaris Kabupaten Sidrap, Sudirman Bungi di ruang kerjanya. Hadir dalam penerimaan, Inspektur Kabupaten Sidrap Andi Sappewali, Kadis Kominfo Sidrap H Kandacong Mappile serta sejumlah kepala OPD itu bakal berkantor di Sidrap selama sepekan ke depan.
Sudirman Bungi mengatakan, akan mendukung kegiatan yang dilakukan Tim Inspektorat Provinsi tersebut. Ia mengatakan tim akan berkantor di Bappeda Sidrap selama pemeriksaan.
“Saya berharap seluruh OPD untuk membantu tim dengan memberikan informasi dan data yang dibutuhkan,” ujar mantan Kepala Bappeda Sidrap itu.
Ditempat yang sama, Ketua tim Inspektorat Provinsi Sulsel, Asri mengungkap kegiatan mereka akan dimulai sejak hari Rabu hingga satu pekan ke depan.
“Kami mohon izin untuk melakukan kegiatan ini, sekaligus dukungan data dan dokumen dari pihak terkait,” ujarnya. (*/b)
Reporter : Sudarmin
Editor : Alfiansyah Anwar