PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Satuan tugas percepatan penanganan Covid-19 Kota Parepare merilis data update terbaru. Per Kamis, 1 Oktober 2020, jumlah terkonfirmasi positif sebanyak 242 kasus.
Juru bicara Satgas Covid 19 Kota Parepare Halwatiah saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan ada penambahan tujuh orang pasien.
“Betul ada penambahan, dalam satu hari ini (1/9/2020 : red) ada Tujuh orang yang terkonfirmasi positif covid 19,” kata Halwatiah.
Plt Kadis Kesehatan Parepare itu memaparkan, dari penambahan tujuh pasien terkonfirmasi positif Covid-19, terdiri dari 4 Kecamatan. Dengan presentase, 1 orang di Kecamatan Bacukiki, 1 orang Kecamatan Ujung, 4 orang Kecamatan Soreang dan 1 orang Kecamatan Bacukiki Barat.
Untuk diketahui, dari data 242 kasus terkonfirmasi Covid-19 di Parepare terjadi peningkatan jika dibandingkan pada Rabu, (30/9) lalu sebanyak 235 kasus. Saat ini, tujuh orang dinyatakan sembuh. Aktif sebanyak 31 orang. Dengan akumulasi 3 orang di rujuk ke Makassar, 4 orang di RS. Andi Makkasau, 2 orang di RS. Sumantri, 22 orang isolasi mandiri dan 5 orang meninggal dunia.(*)
Reporter : Hamdan