PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Partai Nasdem terus mengebut pengerjaan lapangan, untuk dipakai pada pelantikan DPD Nasdem Parepare, 20 Mei mendatang. Lapangan itu ditargetkan selesai paling lambat sehari sebelum pelantikan.
Data yang dihimpun PIJAR, Rusdi Masse yang menjadi pemilik lahan itu, menurunkan puluhan alat berat. PIJAR mencatat ada dua unit excavator, dua unit buldoser, satu unit mobil bomag, satu unit loader, dua unit mobil sampah, dan empat unit dump truck dan truk tongkang.
“Pekerjaan pembersihan dan perataan sudah 70 persen. Besok insya Allah sudah rampung 100 persen,” kata salah seorang buruh yang ditemui PIJAR dilokasi lapangan.
Pengerjaan bahkan dilakukan hingga malam hari. Salah seorang warga sekitar, Rahmat mengaku takjub dengan proyek pembangunan lapangan itu. “Kemarin ini masih semak-semak. Sekarang sudah hampir rata. Orang kerja malam dengan alat berat macam-macam. Kayak siap perang,” ujarnya.
Pembangunan lapangan ini adalah respon RMS, terhadap sikap Pemkot Parepare yang tidak memberi izin penggunaan Lapangan Andi Makkasau. Padahal, lapangan ini adalah hibah dari keluarga besar Faisal Andi Sapada (FAS), Ketua Nasdem yang akan dilantik 20 Mei nanti.
Jauh hari, FAS sudah menyatakan bakal all out menantang Taufan Pawe. Selain FAS, juga sudah menyiapkan diri menumbangkan petahana antara lain Yasser Latief (YL), Tasming Hamid (TSM), dan Taqyuddin Djabbar (TQ). (mul/ris)