MAKASSAR, PIJARNEWS.COM– Didampingi petugas pada Kantor Wilayah, Rutan Makassar, Bapas Makassar, BHP Makassar dan Rudenim makassar, Kakanwil Kemenkumham Sulsel Harun Sulianto menghadiri kegiatan vaksinasi Covid-19 tahap I di lingkup Kemenkumham Sulsel yang laksanakan di Aula Kanwil, Selasa (30/3/2021).
Sebelumnya, Vaksinasi pegawai Kanwil Kemenkumham dan UPT di Makassar telah dilakukan di Lapas Makassar yang diikuti 345 petugas.
Vaksinasi tersebut di ikuti 78 Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan melibatkan tim vaksinator dari Puskesmas Toddopuli dan Rumah Sakit Bhayangkara.
Koordinator Tim dari Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Makassar, Nissa menyampaikan jika ada pegawai yang tidak sempat hadir karena alasan tertentu, dapat mengikuti vaksinasi di Puskesmas terdekat domisili pegawai.
“Dari 96 yang hadir, 78 berhasil divaksin. Ada beberapa yang tidak ikut karena saat screening ada yang tekanan darah tinggi dan menderita penyakit bawaan lainnya. Jika ada yang mengalami penyakit secara serius, disarankan untuk konsultasi ke dokter,” Kata Nissa.
Sementara itu, Kepala Divisi Administrasi Sirajuddin mengatakan vaksinasi ini di ikuti oleh pegawai yang pada vaksin di Lapas Makassar beberapa waktu lalu berhalangan. Sehingga jumlahnya relatif sedikit.
“Ini merupakan lanjutan vaksin di Lapas Makassar. Kami upayakan supaya merata bagi semua UPT. Vaksin ini merupakan ikhtiar kita untuk terhindar dari Covid-19,” Kata Sirajuddin.