JAKARTA — Kabar mengejutkan datang dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Di tengah proses penanganan bencana di berbagai wilayah Indonesia, undangan pelantikan Kepala BNPB yang baru beredar luas.
Presiden Jokowi direncanakan bakal melantik Kepala BNPB yang baru, yakni Letjen TNI Doni Monardo untuk menggantikan Laksamana Muda (Purn) Willem Rampangilei. Pelantikan akan digelar besok Rabu (2/1) di Istana Merdeka, Jakarta.
“Iya benar, jam 9 pagi ada pelantikan Kepala BNPB di Istana,” ujar Juru Bicara Presiden Johan Budi kepada kumparan, Senin (1/1).
“Pak Doni yang menjadi Kepala BNPB,” tegasnya.
Doni saat ini menjabat sebagai Sekjen Dewan Pertahanan Nasional. Sebelumnya, Doni juga pernah menjabat sebagai Pangdam Pattimura, Danpaspampres, dan Danjen Koppasus.
Willem menjabat sebagai Kepala BNPB sejak 7 September 2015 dan harus mengakhiri jabatannya pada 2 Januari 2019. (*)
Berita diatas telah terbit di kumparan.com. Berikut linknya https://kumparan.com/@kumparannews/jokowi-akan-lantik-letjen-doni-monardo-jadi-kepala-bnpb-1546342117881571929