MAKASSAR, PIJARNEWS.COM–Pasar malam di GOR Sudiang merupakan salah satu pasar yang banyak dikunjungi warga Makassar. Pasar ini memiliki daya tarik tersendiri mulai dari hiasan lampu warna-warni hampir di seluruh kawasan pasar.
Seperti Rabu (21/12/2022) terlihat banyaknya pengunjung yang berdatangan untuk pergi berbelanja atau bahkan hanya untuk berjalan-jalan saja.
Salah seorang penjual pakaian anak-anak mengatakan bahwa pasar ini mulai buka pukul 4 sore hingga pukul 11 malam atau bergantung banyaknya pengunjung. Puncak keramaian biasanya pada akhir pekan terutama di malam minggu. Namun jika cuaca mendung atau hujan, pasar ini pun sepi.
Di pasar ini menjual aneka macam dagangan seperti pakaian, makanan, aksesoris dan masih banyak lagi dengan harga terjangkau. Selain itu juga ada taman bermain untuk anak-anak, sehingga merupakan salah satu rekomendasi tempat liburan akhir pekan untuk keluarga.
Seperti yang dikatakan oleh salah satu pengunjung, Ismawati yang sudah tiga kali bertandang ke pasar itu. “Tempatnya bagus, banyak pedagang, dan harganya sangat terjangkau untuk kita sebagai mahasiswa,” pujinya kepada pasar yang beralamat di Jl Pajjaiang, Kecamatan Biringkanaya itu. (*)
Reporter: Izwansyah
Editor: Dian Muhtadiah Hamna