PINRANG, PIJARNEWS.COM–Setelah digelar selama enam hari, pelatihan Free Workshop Content Creatif Bermodalkan Smartphone yang dilaksanakan LKP Asiah Computer berakhir, Kamis (24/12/2020). Kegiatan itu berhasil menciptakan komunitas baru bagi peserta, The Actor Asiahcom.
Penutupan kegiatan digelar di LKP Asiah Computer, jalan Monginsidi no. 89 Pinrang, dan dihadiri Sapriana Sappe Mewakili Kepala Dinas Sosial sekaligus pendamping LKSA, Owner Corar Coret Kreasi Media Fajar Baqri Miru, dan para pimpinan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) se-kabupaten Pinrang. Namun, sebelum resmi ditutup, panitia pelaksana sebelumnya mengadakan diskusi lepas terkait kesan dan pesan peserta selama kegiatan berlangsung.
Kegiatan yang bertema “Mari Belajar Sambil Berkarya” itu juga ditutup dengan penandatanganan MoU (perjanjian kerjasama) antara LKP Asiah Computer dengan LKSA Se-kabupaten Pinrang oleh perwakilan Dinas Sosial.
Pimpinan LKP Asiah Computer, Habibie merasa bangga dan terharu dengan kegiatan tersebut. Ia juga mengatakan, perwakilan dari tujuh LKSA yang menjadi peserta pelatihan sudah memiliki komunitas, yakni THE ACTOR ASIAHCOM.
“Sangat bangga dan tidak bisa diutarakan dengan kata-kata saking terharu dengan kegiatan yang telah dilaksanakan selama 6 hari, dan mereka sudah punya komunitas dengan nama The Actor Asiahcom (Agrowisata Content Creator),” ujar guru SMKN 2 Pinrang ini.
Habibie berharap agar kegiatan tersebut tidak berakhir hari ini akan tetapi selalu berlanjut, serta selalu difollow up dengan baik. Peserta juga dibekali masukan dan arahan untuk terus berkarya dengan membuat konten, dan dishare ke sosial media.
Salah satu peserta pelatihan, Jumariah mengaku mendapatkan banyak pelajaran dan pengalaman selama kegiatan berlangsung. Selian itu, ia juga menyampaikan terima kasih kepada Asiah Computer karena mengadakan kegiatan ini.
“Saya mendapatkan banyak pelajaran dan pengalaman. Terimah kasih kepada Asiah Computer yang telah meluangkan waktunya untuk kami, telah membantu saya sekaligus mengajar saya, sehingga saya bisa membuat video dan mengedit foto. Saya harap semogah ke depannya Asiah Computer semakin berkembang dan sukses,” ungkapnya.
Reporter: Sunarti Mansyur