PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Badan Lingkungan Hidup (BLH) Pemuda Pancasila Kota Parepare, peringati Hut RI ke-75 demgan penanaman pohon di daerah Hulu Sungai Salokarajae Kecamatan Bacukiki Kota Parepare, Senin (17/8/2020)
Sekertaris BLH-PP Kota Parepare, Andi Rifaldy Wijaya mengungkap, Lokasi upacara peringatan HUT RI ke 75 BLH-PP yang dipilih salah satu anakan sungai yang diduga sengaja ditutup untuk kepentingan pribadi.
“Maka dari itu BLH-PP memilih lokasi upacara di daerah hulu sungai Salokarajae sebagai wujud peringatan HUT RI yang notabennya adalah kebebasan bagi masyarakat dan terlebih kepada Alam negeri ini,” kata Rifaldy
BLH-PP, kata dia, menanaman puluhan bibit pohon (Beringin, Cenrana, dan mangga). Di akhir pekan ini akan melakukan kembali penanaman bibit pohon sebanyak 500 bibit di lokasi Hulu Sungai Salokarajae tersebut yang berpotensi terjadi longsoran dan pendangkalan sungai.
Ketua BLH-PP, Amir Kalbu, mengatakan, BLH-PP mempunyai program di setiap akhir pekan, melakukan penanaman, penjagaan, dan monitoring hasil penanaman yang tidak memperhatikan pohon yang ditanam.
“Gerakan pemulihan daerah aliran sungai ingin menginspirasi warga berkomitmen dan berkolaborasi secara aktif dalam menjaga alam, mengurangi pencemaran, penebangan hutan, serta menegakkan perlindungan hukum,” terang Amir
Ia berharap, perbaikan lahan yang rusak agar memberikan kehidupan yang jauh lebih baik bagi masyarakat Kota Parepare agar mengurangi resiko bencana alam.
Ketua MPC PP Parepare, Fadly Agus Mante, menyambut baik gerakan yang dilakukan BLH PP Parepare. Fadly mengatakan, kegiatan seperti itu harus didukung bersama demi keberlanjutan kelestarian lingkungan hidup di Kota Parepare. (rls/ Sucipto Al-Muhaimin)