PINRANG, PIJARNEWS.COM — Elektabilitas bakal calon bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid (AIH) diklaim semakin meroket. Hal tersebut tercermin dari sejumlah survey yang diamati DPC Partai Demokrat Pinrang.
Wakil Sekretaris DPC Partai Demokrat Pinrang Anwar Sanre mengaku puas dengan hasil survei tersebut. Elektabilitas dan popularitas AIH dianggap sangat layak bertarung di Pilkada. “Dari beberapa kandidat, nama AIH masih paling tertinggi surveynya,” katanya, Rabu 8/11.
Meski tidak menyebut survey dari lembaga mana yang diamati, namun Demokrat yang dipimpin AIH mengaku semakin percaya diri menatap Pilkada.
“Demokrat pede mengusung AIH sebagai calon bupati. Apalagi AIH adalah kader kita sendiri,” jelas Anwar.
Bukan hanya kader dan pengurus Demokrat yang percaya diri. Simpatisan dan relawan pendukung AIH juga semakin optimis menyambut tahun politik. Salah satunya, Komunitas Teras Muda Pinrang, yang digalang oleh mantan aktivis HMI dan KPMP Pinrang, Haeruddin.
“Elektabilitas AIH yang tinggi bukan sesuatu yang mengherankan. Selama kami di Teras Muda sosialisasikan AIH, respon warga sangat baik. Kita terbantu oleh figur AIH yang mudah diterima banyak kalangan, selain tentu kerja-kerja relawan Teras Muda yang semakin massive,” urai tokoh pemuda Pekkabata itu. (ris)