PANGKEP, PIJARNEWS. COM — Pergerakan Pemuda Sulawesi Selatan Untuk Nurdin Abdullah (Pandawa) mengucapkan selamat atas terpilihnya pasangan Prof Nurdin Abdullah–Andi Sudirman Sulaiman sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Periode 2018-2023 berdasarkan hasil penghitungan cepat sejumlah lembaga survei.
Ketua Pandawa, Ahmad Nur, berharap kemenangan Prof Andalan tidak hanya menjadi kemenangan relawan, pendukung dan partai pengusung. Namun, kemenangan Prof Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman juga untuk seluruh masyarakat Sulawesi Selatan.
“Selamat kepada Prof Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman yang memenangkan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel 2018. Semoga kemenangan pasangan calon nomor urut tiga dan para pendukungnya akan menjadi kemenangan masyarakat Sulawesi Selatan tanpa terkecuali”, ungkapnya di Pangkep, Rabu, 27Juni 2018.
Setelah Pilgub Sulsel digelar, semua pihak. dapat kembali bersatu dalam rangka membangun Provinsi Sulawesi Selatan yang lebih baik.
“Mari kembali bersatu untuk mengkawal Prof Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman dalam mewujudkan Sulawesi Selatan yang lebih baik”, tegasnya.
Seperti diketahui, Prof Andalan berhasil meraih 40 % suara versi hitungan cepat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur yang diselenggarakan 27 Juni 2018. Kemenangan ini membuat Andi Sudirman Sulaiman sebagai Wakil Gubernur termuda di Indonesia. (*)
Reporter: Abdillah
Editor: Dian Muhtadiah Hamna