PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Bank Darah Rumah Sakit (BDRS) RSUD Andi Makkasau Kota Parepare, memastikan stok darah di Bulan Ramadan 1446 H terpenuhi.
Demikian disampaikan, Kepala Pelayanan Terintegrasi, Syahrina kepada PijarNews.com, Rabu (19/3/2025).
“Kalau masalah stok kami dari Palang Merah Indonesia (PMI), alhamdulilah stok darah di bulan puasa terpenuhi,” katanya.
Syahrina mengungkapkan bahwa pihaknya juga membuatkan daftar-daftar yang telah donor agar orang itu dapat kembali jika ingin melakukan donor darah.
“Biasa ada daftarnya disini siapa yang sudah donor, dan tanggal berapa lagi bisa dia donor,” ucapnya.
Syahrina menyatakan, dirinya selalu melakukan kerjasama dengan PMI Parepare untuk selalu mengisi stok darah yang kosong.
“Jadi kalau biasa ada butuh darah kami masukkan di grub-grub. Sepanjang dan selama ini kami selalu hubungi PMI,” pungkasnya.
Selain itu, Dia mengungkap, BDRS RSUD Andi Makkasau memiliki dua tantangan dalam memenuhi stok dan kualitas darah.
“Ada tantangannya, seumpamanya darah yang dibutuhkan kosong atau tidak ada, tapi biasanya kalau sudah begitu, PMI akan menghubungi anggota-anggotanya,” ungkapnya.
“Tantangannya juga jika ada pasien yang mencari stok darah yang mines atau plus,” ujarnya.
Lanjutnya menambahkan, pihaknya terlebih dahulu melakukan pengawasan kualitas darah. Sebelum golongan darah tersebut diberikan kepada pasien.
“Kami juga melakukan pengawasan kualitas, sebelum diterima harus diperiksa, apakah sudah cocok dengan golongan darahnya. Biar kami sudah terima stok golongan darah tetap kami periksa golongan darahnya kembali sebelum digunakan,” paparnya.(*)
Reporter: Faizal Lupphy