PINRANG, PIJARNEWS.COM — Hari Sabtu 8/7 ini menjadi hari bahagia bagi Nazwar Furqan Suardi, yang juga putra Plt Bupati Barru, Suardi Saleh. Ia telah resmi jadi suami gadis asal pinrang bernama Nurhidayah.
Nazwar tiba bersama keluarganya di tempat akad Aqad nikah Masjid Al Munawwir Pinrang, kemudian disusul oleh Nurhidayah dan Keluarga.
Nazwar memakai pakaian adat bugis, atasannya berwarna biru muda dan sarung yang dikenakan berwarna merah marun, senada dengan yang dikenakan pasangannya.
Pantauan PIJAR, acara akad dimulai sejak pukul 11.00 Wita. Prosesi itu dihadir Wakil Bupati Pinrang, Darwis Bastama, Sekda Pinrang Drs.H.Syarifuddin Saide serta sejumlah undangan lainnya.
Salah seorang panitia pelaksana, Imran mengatakan, akad nikah sengaja dilaksanakan di Masjid Al Munawwir atas kesepakatan kedua keluarga. Alasannya, lebih khusyu dan berharap berkah Allah SWT.
Akad nikah sendiri berlangsung dengan lancar. Usai ijab kabul berlangsung kedua mempelai berfoto memperlihatkan buku nikah mereka kepada awak media.
Selamat buat Nazwar Furqan dan Nurhidayah ! (fdy/ris)