PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Seorang pria yang diketahui bernama S. Ahmad Majid, warga Perumahan Gama Tassiso, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel), dikabarkan hilang.
Hal itu dikabarkan anak Ahmad yakni Andi Nurwaqiah. Ahmad yang berusia 48 tahun itu dikabarkan hilang sejak Jumat (16/6/2023) dan hingga saat ini belum ditemukan.
Andi Nurwaqiah mengatakan, awalnya bapaknya sempat menghadiri kajian di masjid Arifin Dade hingga selesai, setelah itu pulang. Namun, saat pukul 12 malam Arifin meninggalkan rumah tanpa berkendara.
“Kata ibu saya, bapakku keluar di sekitar jam 12 malam tanpa menggunakan kendaraan,” ucap Nurwaqiah yang juga Mahasiswi Program Studi Pendidikan Agama Islam, IAIN Parepare kepada pijarnews.com, Ahad (18/6/2023).
Dia menguraikan, Ahmad meninggalkan rumah dengan menggunakan baju berwarna cream dan celana berwarna biru muda.
Nurwaqiah menceritakan, ibunya menyangka Ahmad ke Masjid Arifin Dade untuk bermalam bersama temannya dan salah seorang ustadz yang hendak mengisi kajian tanya jawab di Warkop hingga salat subuh.
“Sebelumnya ibu saya menyangka kalau ingin pergi ke Masjid Arifin Dade karna memang beberapa kawannya ada yang bermalam disana bersama salah seorang ustadz kita yang hendak mengisi kajian tanya jawab ba’da subuh di warkop Switness,” terangnya.
Namun, setelah kajian tanya jawab selesai sekira jam 8 pagi, bapaknya tak kunjung pulang dan membuat istrinya khawatir.
“Bapak tak kunjung pulang, dan disanalah ibu saya mulai panik,” tuturnya.
Dia mengungkapkan, keluarganya sempat menghubungi tim pengurus dakwah untuk mencari keberadaan Ahmad. Namun tim pengurus dakwah tidak melihat keberadaan Ahmad.
“Kami menghubungi tim pengurus dakwah untuk menanyakan apakah suaminya tadi terlihat di warkop atau tidak, ternyata tim pengurus juga tidak melihat keberadaan suaminya,” ungkapnya.
“Bapak Ahmad memiliki penyakit dimana beliau terkadang tertidur atau kadang langsung pingsan. Beliau meninggalkan rumah tanpa membawa uang saku (kata ibu saya) dan tidak berkendara,” imbuhnya.
Untuk diketahui, sejak postingan ini dipublikasikan Ahmad sudah hilang selama 2 hari. Pihak keluarga sudah berusaha mencari informasi tapi juga tak kunjung menemukan. Selain itu, Keluarga juga dikabarkan belum melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.(*)
Reporter: Faizal Lupphy