ENREKANG, PIJARNEWS.COM–Bawaslu Kabupaten Enrekang menggelar sosialisasi pengawasan verifikasi parpol dengan partai politik tingkat Kabupaten Enrekang di Aula kantor Bawaslu Enrekang, Senin (18/7/2022).
Kegiatan di pandu langsung oleh Ketua Bawaslu Uli Nuha di dampingi Suardi Mardua, Saleh dari komisioner Bawaslu hadir pula perwakilan partai politik antara lain partai PSI, PPP, PAN, Nasdem, PDI-P, Demokrat, PBB, Gelora PKB, Ketua KPU, Kesbangpol dan juga beberapa media.
Ketua Bawaslu Uli Nuha dalam arahannya menyampaikan jika kegiatan ini merupakan bentuk pencegahan awal, sehingga diharapkan kepada sesama untuk saling mengingatkan.
“Kegiatan ini berasal dari kegelisahan kami, bahwa tahun 2019 lalu di tahapan verifikasi, ada persoalan yang menjadi bahan Bawaslu yang kemudian masuk kedalam ranah dugaan pelanggaran administrasi, sehingga hari ini kita duduk bersama sebagai salah satu upaya antisipasi kejadian berulang,” ujar Ketua Bawaslu Enrekang.
Ketua Bawaslu tak menampik, pada proses demokrasi yang akan datang sangat memungkinkan terjadi sengketa politik. Oleh karena itu, dia meminta semua stakeholder yang terlibat agar tetap saling koordinasi.
“Pada proses tahapan yang akan datang, ada potensi terjadi sengketa antara peserta dengan penyelenggara dan juga antara sesama peserta pemilu, termasuk dugaan pelanggaran pidana,” tambahnya.
Di tempat yang sama, Ketua KPU Enrekang Haslipa berharap respons cepat dari semua partai menyambut tahapan pemilu yang sudah sementara berjalan.
“Kepada teman partai, kami perlu merespons cepat terkait tahapan ini, dan kami terus koordinasi agar kami juga cepat melayani,” harap ketua KPU Kabupaten Enrekang.
Menurutnya, KPU terbuka 24 jam kepada siapa pun untuk berdiskusi, kepada semua partai maupun semua media.
“Kami terbuka 24 jam kepada semua partai maupun media untuk berdiskusi. Terkait verifikasi juga kami sangat berharap partai intens berkomunikasi dengan penyelenggara, baik KPU maupun Bawaslu,” tutup Haslipa.
Sementara Sekretaris Kesbangpol, A. Anjas kepada semua parpol agar komunkatif apabila ada berkas administrasi kelengkapan yang berkaitan dengan Kesbangpol agar segera di sampaikan dan dibantu.
“Kami hanya menyampaikan kepada parpol terkait segala kendala kebutuhan administrasi yang berkaitan dengan kesbangpol. Silakan sampaikan ke kami untuk kami bantu, bagi kami, selama koordinasi tetap berjalan, pasti kerja-kerja kita akan tetap sejalan dan terlaksana dengan baik,” pinta Anjas. (*)
Reporter : Armin
Editor: Dian Muhtadiah Hamna