MAKASSAR, PIJARNEWS.COM —Telah terjadi penghentian suplai air sementara di 4 lokasi di Kota Makassar, Sabtu (11/2/2023).
Penghentian sementara suplai air, kata Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar dikarenakan adanya perbaikan dan penggantian valve diameter 150mm di Jalan Andi Tonro dan Kumala.
“Akibat perbaikan dan penggantian tersebut, menyebabkan suplai air di Jalan Andi Tonro, Bonto Duri, Dg. Tata I dan Kompleks Kumala Permai terhenti,” jelasnya.
Atas gangguan dan ketidaknyamanan ini, Beni Iskandar menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan setia PDAM Makassar.(adv/afn)