PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Stok daging ayam dan sapi di Parepare terpantau mengalami surplus per akhir Mei. Data dari Dinas Pertanian, Kelautan dan Peternakan (PKP) Parepare, tersedia pasokan mencapai 75 hingga 100 ton.
“Aman dan mencukupi hingga idul fitri,” kata Drh. Nurdin dari Bidang Peternakan Dinas PKP saat ditemui PIJAR di Pasar Lakessi, Minggu 28/5.
Sementara itu, stok sapi siap potong mencapai 1.000 ekor. Ayam potong mencapai 1.000.050 ekor. Dinas PKP memprediksi permintaan dua jenis daging ini akan meningkat dua kali lipat.
Dinas PKP juga memastikan daging yang beredar saat ini layak konsumsi. Berdasarkan uji lab, penyuntikan dan adanya daging gelonggong tidak ditemukan, sehingga dianggap aman. (con/ris)