SOLO, PIJARNEWS.COM – Timnas Indonesia U-23 dipastikan berhasil melaju ke putaran final Piala AFC U-23 Qatar tahun 2024 mendatang. Kepastian itu didapat garuda muda usai mengalahkan Turkmenistan 2-0 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Selasa (12/9/2023) malam.
Pertandingan itu disaksikan langsung Presiden RI Joko Widodo dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir di tribun penonton.
Timnas mendominasi permainan selama babak pertama dan kedua. Gol-gol kemenangan garuda muda dilesakkan Ivar Jenner di menit 43′ dan Pratama Arhan menit 90+2.
Ivar Jenner berhasil membawa Indonesia unggul di menit 43 setelah tendangan kerasnya dari luar kotak penalti berhasil menembus gawang Turkmenistan. Hingga jeda babak pertama, timnas unggul 1-0.
Timnas baru bisa menggandakan keunggulan di akhir babak kedua menit 90+2 melalui gol sundulan Pratama Arhan yang menerima umpan Ryhan Hannan dari sisi kiri pertahanan Turkmenistan.
Hingga laga usai timnas mempertahankan keunggulan. Kemenangan itu membawa tim asuhan Shin Tae-Yeon melaju ke putaran Final Piala Asia Qatar U-23 dijadwalkan akan berlangsung 15 April hingga 3 Mei 2024 mendatang.
“Alhamdulillah semua kerja keras satu tim bukan hanya saya. Semoga ke depannya lebih baik lagi,” kata kapten tim Rizkyr Ridho usai laga.
“Secara keseluruhan pertandingan sangat baik, hanya ada beberapa yang disayangkan karena peluang tidak bisa dimanfaatkan dengan baik seperti Rafael Struick dan lain-lain. Tapi hasilnya para pemain melakukan apa yang kita lakukan dan dilaksanakan dengan baik. Jadi pertandingan hari ini sangat baik,” ucap coach Shin Tae-Yong pada press conference usai laga. (*)
Reporter : Wahyuddin