MAKASSAR, PIJARNEWS.COM – Beredar video di media sosial tiga orang terkapar diduga tersengat arus listrik, di Jalan Raya Baruga, Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Kamis (24/8/2023).
Nurdiana, saksi yang berprofesi sebagai juru parkir menjelaskan, saat itu dia tengah mengatur parkir kendaraan, tiba-tiba mendengar suara ledakan dan melihat para korban berjatuhan dari skapolding.
Sementara, Kasi Humas Polrestabes Makassar, Kompol Lando Sambolangi dalam rilisnya mengatakan, laka kerja yang dialami tiga orang tersebut bermula saat ketiganya hendak mengerjakan singgle pull atau sopsinge (neon box) di Jalan Baruga Raya tepatnya di depan Alfamart.
“Sekitar pukul 10.00 WITA, 3 orang pekerja terluka, karena terjatuh dari skapolding setinggi 4 meter,” ungkapnya.
Para korban telah dilarikan ke Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Makassar untuk mendapat perawatan lebih lanjut.
Ketiga korban masing-masing bernama Bail (24 tahun) Pekerjaan, warga Jalan Bitoa Raya, Kelurahan Batua, Kecamatan Manggala.
Malik (30 tahun), warga Bitoa Raya, Kelurahan Batua, Kecamatan Manggala dan Bong (25 tahun), warga jalan Perintis kemerdekaan, Kecamatan Tamalanrea, Makassar.(Wahyu)