PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Ribuan warga Parepare menyerbu kediaman Sekretaris Komisi III DPRD Parepare Hermanto, di Jl. Melati, Kelurahan Mallusetasi, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Ahad (9/4/2023).
Kedatangan ribuan warga tersebut bukan untuk mengikuti acara temu konstituen atau serap aspirasi seperti biasa yang dilakukan oleh anggota DPRD 3 kali dalam setahun, namun kedatangan warga itu untuk menghadiri buka puasa bersama yang dilaksanakan oleh legislator Hanura itu.
Hadir Wakil Wali (Wawali) Kota Parepare, Pangerang Rahim, Wakil Ketua I DPRD Parepare, Tasming Hamid, Ketua DPD NasDem Parepare, Faisal Andi Sapada dan tamu undangan lainnya.
Hadir sebagai pembawa tausiyah Koordinator Komunitas Pendakwah Keren (KPK) Koordinator Daerah (Korda) Parepare, Ustadz Zulfajar Najib Haddade.
Kegiatan itu juga menyediakan doorprize bagi para warga yang hadir bagi yang mampu menjawab pertanyaan dari panitia pelaksana acara.
Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh panitia kepada peserta cukup menarik, sebab pertanyaannya seputar makanan khas baik yang ada di bulan ramadan maupun makan khas di Kota Parepare.
“10 gorengan yang ada di Kota Parepare,” tanya panitianya.
“Nama-nama kue yang dibungkus daun pisang,” lanjut panitia, menanyakan pertanyaan keduanya.
Ada juga pertanyaan seputar menguji pengetahuan warga, soal nama Ketua DPRD Parepare saat ini. (why)