MAKASSAR, PIJARNEWS.COM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno menyebut jika phinisi menjadi daya tarik sensasional di dunia.
Hal itu diutarakan Sandiaga Uno pada konferensi pers usai membuka event Internasional Eight Festival and Forum atau F8 Makassar, di Anjuangan Pantai Losari, Rabu (23/8/2023) malam.
“Menjadi daya tarik yang sangat sensasional, karena seperti kita ketahui phinisi ini sudah menjadi legenda dunia. Di Labuan Bajo di tempat Pak Vincent sudah menjadi life and world, di Danau Toba phinisi juga sudah hadir dan seluruh dunia,” ujarnya.
Lebih lanjut, Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang berpasangan dengan Anies Baswedan tersebut mengatakan, phinisi harus menjadi daya tarik wisata bukan hanya di Makassar tapi banyak di wilayah perairan Indonesia.
“Jadi phinisi ini bukan hanya menjadi daya tarik Makassar dan Sulawesi Selatan saja, tapi harus seluruh wilayah Indonesia mengadopsi phinisi sebagai bagian dari wahana atraksi dan juga fasilitas pariwisatanya ditampilkan,” tandasnya.
Sandi mengungkapkan, phinisi sudah mengarungi 7 samudra, sehingga harus menjadi kekuatan sebagai daya tarik wisata bukan hanya di Makassar tapi banyak di wilayah perairan Indonesia.
Ditanya terkait jumlah transaksi di F8 yang tahun lalu mencapai Rp 40 miliar, tahun ini kata Sandiaga Uno akan ada peningkatan signifikan.
“Menurut saya akan ada peningkatan yang signifikan, karena dari pertumbuhan ekonomi kita melihat ada dampak dari pergerakan wisatawan nusantara sudah sampai 20% ke atas. Jadi kalau misalnya, bisa mencapai Rp 50 miliar lebih ini sudah merupakan prestasi,” ujar Sandiaga. (*)
Reporter : Wahyuddin