PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Parepare kembali menggelar Kajian Bulanan Pemuda, Selasa 31 Januari. Kajian yang diinisiasi Komisi Kesbang KNPI itu, digelar di warkop D’daenk, Jalan Jenderal Sudirman Parepare.
Kajian kali ini mengangkat tema yang sedang hangat menjadi perbincangan. Yakni ‘Bahaya Kebangkitan Komunisme’. Hadir sebagai pembicara utama Komandan Kodim 1405 Mallusetasi Letkol Czi Syarifuddin Sara. Bertindak sebagai moderator, Muh Ali.
“Membendung gerakan komunisme yang ditengarai bangkit, perlu sinergitas. Laporkan ke Babinsa terdekat jika menemukan hal berkaitan dengan doktrin komunisme,” kata Syarifuddin disela materinya.
Kegiatan tersebut dihadiri puluhan tokoh pemuda. Mereka berasal dari sejumlah organisasi pemuda dan kemasyarakatan, perwakilan ormas dan pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (Bem) se-Kota Parepare. Ketua KNPI Parepare Mustadirham, sekertaris Ramdhan dan bendahara Asyari Abdullah juga hadir, bersama jajaran pengurus. Turut hadir dan menjadi penanya pertama Ketua BKPRMI Rahman Saleh. (ris)