SIDRAP, PIJARNEWS.COM — Untuk menciptakan suasana kondusif terutama pelaksanaan ibadah shalat tarwih. Puluhan personil satuan Sabhara aktif melakukan patroli gabungan, baik patroli mobile dengan menggunakan roda dua maupun PAM ditempat.
Mereka ini ditempatkan dibeberapa titik yang dianggap rawan terutama fasilitas umum seperti tempat-tempat ibadah dan tempat keramaian lainnya.
Dengan berpakaian hitam-hitam ala Densus Anti Teror, pasukan Sabhara ini mengintensifkan patroli guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan terutama aksi balapan liar (Bali) yang mengganggu ketenangan masyarakat dalam berpuasa maupun melakukan ibadah shal tarwih.
“Kita masih kondisi siaga satu. Makanya, kita mengintensifkan patroli dengan berpakaian lengkap. Ini untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan,”ungkap Kapolres Sidrap AKBP Ade Indrawan melalui Kasat Sabhara AKP Galigo Suryadi, Sabtu (19/5/2018).
Menurutnya, giat-giat seperti ini akan terus dilakukan selama bulan suci ramadhan berlangsung. “Setiap malam anggota patroli. Termasuk kita tempatkan dimasjid-masjid agar warga nyaman beribadah,”ucap Galigo.
Adapun lokasi yang sudah menjadi lokus pengamanan yakni Masjid Agung, masjid Raya dan sepanjang jalur Jalan Lanto Dg Pasewang, termasuk pelataran Panker Ganggawa.
Adapun sasaran patroli, selain aksi Bali, juga akan menyasar knalpot resing dan petasan. “Semua itu dapat mengganggu ketenangan masyarakat sehingga wajib kita tegasi bagi remaja yang mencoba melanggar aturan,”imbuhnya.
Giat Patroli ini dipimpin langsung oleh Kanit Turjawali Sat Sabhara Polres Sidrap AIPTU Lande dengan menurunkan 1 platon personil Sabhara lengkap senjata. (Sud/abd)