PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Dinas Parhubungan akan menggelar simulasi melintasnya truk PLTB Sidrap. Hal itu dilakukan lantaran truk asal Cina itu memuat baling-baling yang panjangnya56 meter, tinggi enam meter, dengan tonase total 100 ton.
“Kita harus simulasikan dulu, untuk mengetahui apakah jalurnya siap dilalui atau belum,” jelas Kepala Bidang Lalulintas dan Angkutan Syarifudin, Jumat 21/7.
Simulasi itu akan dilakukan pada awal Agustus mendatang. Truk itu sendiri rencananya akan berangkat pada malam hari, untuk mengurangi resiko macet. “Estimasi waktunya,berangkat sekira pukul 10 malam dan sampai pada pukul 5 subuh,” katanya.
Berdasarkan analisa dampak lalulintasnya, ada beberapa perlengkapan rambu jalan yang mesti dibuka sementara. Juga ada beberapa pohon yang akan dipangkas dan tiang listrik yang akan dibuka.
“Kita juga akan melakukan rekayasa lalulintas. Kendaraan dari Sidrap menuju Parepare akan kami arahkan menuju jalan lingkar dan arah ke Pinrang. Setiap jarak 50 meter akan ada petugas yang berjaga,” tutupnya. (mul/ris)