PINRANG, PIJARNEWS.COM–Posko 2 Desa Rajang, Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare sukses menggelar kegiatan English camp di SDN 186 Rajang, Kecamatan Lembang, Jumat (14/10/2022). Kegiatan English Camp itu berlangsung mulai Ahad – Jumat (9-14/10/2022). Para peserta yang ikut mulai dari kelas 3-6 SD. Dalam mengikuti kegiatan English Camp para peserta siswa sekolah dasar tersebut begitu antusias mengikuti kegiatan English Camp.
Koordinator Desa, Muh. Budiman mengatakan dalam melaksanakan program kerja English Camp ada dukungan yang mengalir keras dari pihak desa dan sekolah.
“Kepala Desa dan Pihak Sekolah mendukung 100% pelaksanaan English camp ini, bahkan pihak sekolah memfasilitasi full dari sarana dan prasarana penunjang kegiatan tersebut, ” jelasnya kepada pijarnews.com, Jumat (14/10/2022). Dia menuturkan para peserta English Camp diajari sejumlah pengetahuan dasar bahasa Inggris.
“Pelajarannya lebih ke Basic English seperti part of body, family, alphabet, numeral dan beberapa materi lainnya, ” tutur Budiman.
Sehingga, dia Berharap kegiatan ini dapat menunjang semangat dari anak-anak sekolah dasar dalam belajar terkhususnya bagi anak-anak SD yang melanjutkan jenjang pendidikan nantinya. Salah satu Peserta English Camp, Lutfhia mengatakan dalam mengikuti English Camp banyak mendapatkan pengetahuan dasar yang menarik.
“Kakak yang mengajar begitu bersemangat dalam mengajar kami dan banyak memberikan kami pengetahuan dasar yang menarik terkait bahasa Inggris, ” kata Lutfhia yang juga merupakan siswa SD kelas 5.
“Kakak yang mengajar kami juga itu begitu baik, tampan dan juga cantik, ” puji Lutfhia kepada mahasiswa-mahasiswi KPM IAIN Parepare. (*)
Reporter: Faizal Lupphy
Editor: Dian Muhtadiah Hamna