PINRANG, PIJARNEWS.COM–Upaya pencarian pekerja kabel optik yang tenggelam oleh Sar gabungan dibantu warga akhirnya membuahkan hasil, korban ditemukan tim dengan kondisi meninggal dunia pada Minggu (30/01/2022) pukul 10 pagi.
Korban ditemukan tim sar gabungan dan warga di area yang diduga korban tenggelam Pada Sabtu (29/1/2022) kemarin di sungai Kalobe Bungi, Kecamatan Duamapanua, Kabupaten Pinrang.
“Korban telah ditemukan, namun dengan kondisi meninggal dunia, korban ditemukan di sekitar lokasi korban di awal dinyatakan tenggelam,” kata Dantim Basarnas Fadli.
Sebelumnya, Korban Abdullah (18), warga kota Makassar sedang melakukan penarikan kabel optik telkom dengan berenang menyeberangi sungai, namun saat sampai ditengah sungai, korban kelelahan dan langsung tenggelam .
Kini korban di evakuasi oleh tim SAR gabungan dan warga untuk di serahkan ke pihak keluarganya.
Operasi sar ini melibatkan puluhun unsur sar gabungan yang terlibat baik dari kabupaten pinrang, Kota Parepare dan kota Makassar.
Reporter: Fauzan Mahmud