MAKASSAR, PIJARNEWS.COM–Kepatuhan warga Makassar dalam menjalankan protokol kesehatan di rumah ibadah terpantau rendah.
Terbukti saat Wali Kota Makassar, Danny Pomanto melakukan penelusuran secara langsung beberapa hari terakhir, temuannya sebagian besar jemaah di masjid tidak memakai masker.
“Saya baru tadi malam keliling di Manggala, hampir 20 persen saja bermasker,” ujarnya seperti dikutip dari Sonora.id, Kamis (24/6/2021).
Dia mengaku sengaja berkeliling di kecamatan Manggala untuk memastikan protokol kesehatan berjalan dengan baik.
“Untuk jamaah masjid, survei saja 1 sampai 2 hari ini, hanya 30-40 persen orang pakai masker,” tambahnya.
Pemerintah memastikan akan melakukan evaluasi soal penetapan protokol kesehatan di rumah ibadah. Di sisi lain, Danny menambahkan bakal melaporkan kasus Covid-19 secara transparan dan terbuka.
“Covid Hunter berjalan dengan baik, satu contoh, pada saat ditemukan satu orang panas kemudian Covid Hunter Manggala masuk ke rumahnya, kalau tidak salah kemarin dapat 5 kasus,” ungkapnya.
Wali Kota menilai jika angka kasus Covid-19 mengalami kenaikan itu jauh lebih baik. Semakin banyak angka kasus ditemukan berarti tracing dari tim Covid-19 Hunter berjalan dengan baik.
“Artinya kalau angka naik, itu lebih banyak angka yang kita temukan yang selama ini kita tidak temukan. Sebelum ada Covid-19 Hunter tracing belum terlalu kuat. Sekarang betul-betul real, jujur, apa adanya,” ungkapnya. (*)
Editor: Dian Muhtadiah Hamna