Sementara itu, Fotografer Senior, Tawakkal Basri mengatakan perilaku pengawal pribadi tersebut harusnya secara beradab.
“Harusnya jangan begitu caranya, pake cara yang beradab dan sampaikan secara elegan. Kalau memang tidak bisa bilang saja tertutup untuk media,” ujarnya kepada PIJAR NEWS.
Juru bicara Gubernur Sulsel, Veronica Moniaga menjelaskan instruksi dalam hal melarang wartawan itu tidak ada sama sekali. Ia menegaskan petugas lapangan hanya melaksanakan tugas dari Mendagri.
“Dan itu diteruskan ke bawah, kadang petugas pengamanan mungkin bahasa komunikasinya kurang bagus. Sudah saya sampaikan ke humas agar menugaskan tim untuk mendampingi dan memberikan pengertian,” ujar Vero sapaan karibnya.
Vero menuturkan, pelantikan secara langsung ini lantaran Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah sangat berupaya memperjuangkan mayoritas aspirasi kepala-kepala daerah yang ingin dilantik secara langsung agar terlihat sakral.
“Maka dari itu, Kemendagri menyetujui dengan syarat ketat. Salah satunya protokol kesehatan, karena kalau jadi klaster kan isunya jadi negatif lagi,” bebernya.
Reporter : Gilang Ramadhan
Editor : Muhammad Tohir