MAKASSAR, PIJARNEWS.COM– Himpunan Mahasiwa (HIMA) Bimbingan Konseling (BK) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) menyelenggarakan inaugurasi , yakni seminar Pendidikan dengan tajuk ‘Hari Aksi Responsif terhadap Masalah Kekerasan Seksual di Satuan Pendidikan Indonesia’ (HARMONI).
Acara itu mengusung tema ‘Asa Masih Ada: Berantas Kekerasan Seksual dalam Lingkup Satuan Pendidikan’, dengan tujuan membangkitkan semangat dan harapan untuk menumpas kasus kekerasan seksual di satuan Pendidikan Indonesia.
Kasus Kekerasan seksual mulai marak terjadi, namun masih menjadi fenomena gunung es. Hanya sedikit kasus yang terungkap daripada kasus yang sebenarnya terjadi, pelaku bahkan bisa dari pihak terdekat.
Untuk itu, kegiatan ini menghadirkan pemateri dari berbagai instansi, yakni Penanggung Jawab (PJ) Gubernur, Penyuluh Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Prov. Sulsel, Kepala UPT Layanan Bina Karya UNM, serta Satgas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) UNM.
Kegiatan ini dibuka oleh Prof. Dr. Abdul Saman, M.Si. Kons , Dekan FIP UNM di Ballroom Teater Menara Phinisi UNM, Ahad (21/4/2024) lalu. Sekaligus, Inaugurasi ini berhasil mengukuhkan Angkatan BK UNM responsif 2022.
Tak hanya berisi seminar pendidikan, kegiatan ini juga diisi oleh penampilan-penampilan memukau seperti kesenian angngaru, tarian, flashmob serta mini drama yang juga bertemakan kekerasan seksual yang terjadi di satuan pendidikan.
Ketua Umum HIMA BK FIP UNM, Akbar Gibran Yusri mengatakan kegiatan ini diharapkan mampu menginspirasi banyak orang.
“Kami berharap kegiatan yang kami laksanakan dapat menginspirasi banyak orang untuk selalu berproses dalam membentuk pribadi menuju versi terbaiknya,” katanya.
Kegiatan ini didukung oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, Pemerintah Kota Makassar, UPT LBK UNM, dan Satgas PPKS UNM. Dan juga disponsori oleh 3V, Kaku Food, PDAM, Pocan, dan Yotta. (rls/md)