BARRU, PIJARNEWS.COM — Ketersediaan wifi secara gratis di Warung Kopi (Warkop) dimanfaatkan para pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk mendaftar secara online.
Seperti halnya di Warkop Idola, Jalan Poros Makassar Parepare, depan Kantor Lurah Mangempang, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru. Warkop ini sejak pagi dipenuhi pengunjung pendaftar CPNS.
Salah satu pendaftar yang ditemui, Makbul, Senin, 1 Oktober 2018 mengatakan, kekuatan jaringan wifi di warkop lebih kencang dan cepat sehingga memudahkan proses pendaftaran berkas secara online.
Dirinya mengaku memilih warkop, selain karena koneksinya yang kencang juga bisa sebagai tempat bersantai.
“Karena kalau pake modem, agak lambat ki jaringan. Jadi mending di Warkop saja,” akunya.
Kelebihan Wifi Warkop, lanjut Makbul, karena mudah mengakses dan mengirim berkas ke Sistem Seleksi CPNS. Utamanya saat membuka situs Badan Kepegawaian Nasional (BKN).
Angga, salah seorang Karyawan Warkop Idola mengaku, sejak dibukanya pendaftaran CPNS secara online, ada peningkatan pengunjung dibanding hari biasa.
“Sejak ada ini pendaftaran CPNS, banyak pendatang baru. Ini juga menambah penghasilan kita,” katanya. (*/hrd)
Editor : Alfiansyah Anwar