PAREPARE,PIJARNEWS.COM– Ketua DPRD Kota Parepare, Kaharuddin Kadir mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesadaran hukum. Hal tersebut diungkapkan saat ikut langsung memusnahkan barang bukti sabu hingga minuman keras yang dilakukan Kejari Parepare belum lama ini.
Ketua DPRD Kota Parepare, Kaharuddin Kadir, mengungkapkan bahwa barang-barang yang dimusnahkan ini adalah hasil dari tindak kejahatan yang telah diputuskan oleh pengadilan. Harapannya, bahwa keadilan telah ditegakkan dan memberikan kepastian hukum kepada semua pihak.
Selain itu, lanjutnya, pemusnahan barang bukti ini juga bertujuan untuk mencegah penyalahgunaan barang bukti tersebut. “Dengan memusnahkan barang-barang ini, kita memastikan bahwa barang bukti tersebut tidak akan kembali ke tangan yang salah dan digunakan untuk kejahatan kembali,” tegas Legislator Partai Golkar itu.
Ia juga mengingatkan jika penegakan hukum yang kuat dan adil adalah pondasi dari pembangunan yang berkelanjutan. Tanpa hukum yang tegak, kata dia tidak akan bisa membangun masyarakat yang adil, makmur, dan sejahtera.
Oleh karena itu, dia mengajak semua pihak untuk terus mendukung upaya penegakan hukum yang dilakukan oleh aparat penegak hukum. “Tidak lupa, saya juga ingin mengajak kita semua untuk terus meningkatkan kesadaran hukum di masyarakat. Pendidikan dan sosialisasi hukum harus terus dilakukan agar masyarakat memahami pentingnya menaati hukum dan menjauhi segala bentuk kejahatan,” katanya.
Kaharuddin berharap acara pemusnahan barang bukti ini dapat menjadi contoh dan inspirasi bagi semua pihak untuk terus mendukung penegakan hukum di Parepare. “Mari kita jaga keamanan dan ketertiban di Kota Parepare ini agar kita semua dapat hidup dengan aman, nyaman, dan damai,” tutupnya. (adv/ink)