PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Parepare terus memperkuat sinergi dengan pelbagai lapisan stakeholder. Kali ini, KNPI bersilaturahmi dengan pimpinan KCP Bank BTN Syariah Kota Parepare, Selasa 14 Maret.
Jajaran KNPI dipimpin Ketua Umum Mustadirham, Bendahara Umum Asyari Abdullah, Kabidor Mujahidin, dan Sekertaris Mapancas Andi Surya Cipta. Mereka diterima langsung oleh Manajer KCP BTN Syariah, Sulthon Agung.
“Meski kita baru dalam status soft lounching, kunjungan KNPI sebagai organisasi yang menghimpun OKP semoga menjadi bukti sahih, bahwa kehadiran BTN Syariah diterima secara luas oleh lapisan masyarakat. Kami senang dan bahagia mendapat kunjungan istimewa ini,” urai Sulthon.
Sulthan menambahkan, meskipun target utama mereka adalah layanan kredit kepemilikan rumah (KPR), namun sebagai bank yang relatif baru eksis di Parepare, BTNS membutuhkan banyak sosialisasi dan kolaborasi guna memperkenalkan layanan-layanan lainnya.
Mustadirham menyebut, hadirnya BTN Syariah menambah pilihan masyarakat akan layanan perbankan syar’i. Bank yang berbasis sistem ekonomi Islam, disebut Mustadirham telah mendapat tempat tersendiri dikalangan masyarakat.
“Semoga kedepan, KNPI dan BTN Syariah bersinergi dalam banyak hal. Manajer tadi telah banyak menjelaskan program dan penawaran dari BTNS, yang ternyata sangat menarik namun belum banyak tersosialisasi,” jelas Mustadirham.
Dalam kunjungan yang berlangsung hangat dan santai itu, kedua pihak membahas beberapa kemungkinan-kemungkinan kerjasama. Dalam perkembangannya, BTN Syariah dan KNPI bersepakat bakal memperkuat sinergitas. Sebagai langkah awal, sejumlah pengurus KNPI membuka rekening pribadi di BTN Syariah. (amr/ris)