SIDOARJO, PIJARNEWS.COM — Peringatan Hari Otonomi Daerah 2017 yang dilaksanakan di Sidoarjo Selasa 25/04, dibuka oleh Menkopolhukam H. Wiranto didampingi Menteri Dalam Negeri Tjahyo Kumolo dan gubernur Jawa Timur Dr. H. Sukarwo.
Dalam peringatan Hari Otoda dengan sejumlah kabupaten/kota meraih penghargaan Parasamya Purnakarya Nugraha yang merupakan penghargaan tertinggi dibidang pemerintahan.
Salah satu kabupaten peraih penghargaan tertinggi tersebut adalah kabupaten Pinrang. Pemkab Pinrang merupakan satu-satunya peraih penghargaan itu diluar pulau Jawa.
Bupati Pinrang Andi Aslam Patonangi sangat berayukur atas prestasi yang dicapai itu. Dia menyebut hal itu adalah buah kerja keras semua elemen, baik pemerintahan sampai masyarakat.
“Dengan tercapainya penghargaan ini, kita akan lebih meningkatkan kinerja-kinerja kita, dan didukung oleh semua kalangan” harap Aslam.
Sementara itu Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo mengaku sangat bangga dengan apa yang sudah diraih oleh kabupaten Pinrang. Dia berharap, prestasi Pinrang bisa menjadi spirit bagi semua kabupaten dan kota di Sulawesi Selatan untuk bisa bekerja lebih baik lagi untuk kesejahteraan masyarakat. (rls/ris)