PAREPARE, PIJARNEWS.COM– Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Mahatidana Kota Parepare, Rudi Najamuddin meminta kepada Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) kota Parepare untuk bekerja tanpa rasa takut.
“Kami meminta Panwaslu kota dan jajaran untuk bekerja sesuai aturan tidak memandang siapa yang terlibat, ” ujar Rudi, Jumat (16/3).
Ia menjelaskan, Temuan Panwas dan laporan masyarakat sebaiknya di buka ke Publik, terkait hasilnya.
“Semua informasi jika diproses pemeriksaan, tapi hasilnya tidak ada yang terpublikasi,” jelas dia.
Menurut dia, Sejumlah temuan dan laporan ada di data oleh Mahatidana, jika proses lambat, pihak Mahatidana bakal melaporkan hal tersebut kepada Bawaslu.
“Kita lihat sekarang, kalau memang tidak ada tindak lanjut dan hasil, maka kami akan melaporkan hal tersebut ke Bawaslu,” tegas Rudi.
Sebelumnya, 24 Aparatur Sipil Negara (ASN) ditemukan dugaan pelanggaran ketentuan yang haram dilakukan ASN, di antaranya dilarang berfoto dengan kandidat dan menghadiri kegiatan Partai politik.
Yang paling terbaru, Panwaslu menemukan Money politik salah satu Paslon, di lokasi steril, dengan mengatasnamakan Partai pengusung.(sps/mks)