PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Arus balik lebaran idul Fitri mulai terjadi, sebagai wujud komitmen layanan kepada masyarakat, pemerintah Parepare bersama tim terpadu, membuat program mudik gratis Parepare-Balik Papan.
Ahad (14/4/2024) pagi, Penjabat (Pj) Wali Kota Parepare, Akbar Ali melepas pemberangkatan mudik gratis atau arus balik pasca Idulfitri 2024 di Terminal Nusantara.
Terlihat di lokasi para peserta penumpang mudik gratis akan berlayar melalui KM. Dharma Kartika IX yang telah disediakan oleh Pemerintah Kota.
“Ini merupakan bentuk komitmen terbaik pemerintah memberikan layanan baik dari jalur darat, udara dan khususnya laut yang dibantu dari seluruh tim terpadu,” ucap Akbar.
Tim terpadu tersebut terdiri dari Instansi pemerintah dan Instansi Vertikal yang saling bahu-membahu untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Sulawesi.
“Tim terpadu yang dimiliki pemerintah kota, dari TNI/Polri, khususnya juga dari KSOP hingga pemilihan sarana dan prasarana ada dari Pelni dan Dharma Lautan (DLU),” tutur Akbar.
Reporter: Faizal Lupphy