SIDRAP, PIJARNEWS.COM — Menyambut perayaan Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriyah/2019 Masehi, ribuan warga meramaikan kegiatan takbir keliling di Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, Selasa (4/6/2019).
Ribuan warga ini menggunakan kendaraan roda empat dan roda dua meramaikan kegiatan takbir keliling ini.
Para peserta takbiran diikuti seluruh perwakilan masjid kecamatan di Sidrap. Selain itu, takbiran yang
merupakan kemenangan umat Islam usai menjalankan ibadah puasa sebulan penuh ini juga disemarakkan
ratusan komunitas bikers di Sidrap.
Pelepasan peserta dimulai di pelataran Panker, selepas Salat Isya. Adapun rute yang dilalui peserta
yakni rolling Kota Pangkajene, kemudian jalur poros Rappang dan dilanjutkan ke Manisa, Lawawoi dan
finish di pelataran Panker Ganggawa, Pangkajene, Kecamatan Matitengngae.
Bupati Sidrap H Dollah Mando mengatakan, tahun ini merupakan berkah tersendiri bagi masyarakat Sidrap
karena merupakan tahun pertama pemerintahan bersama wakil Bupati Sidrap H Mahmud Yusuf.
“Mari menyambut kemenangan ini dengan suci bersih. Mari membangun Kabupaten Sidrap dengan penuh ukhuwah
islamiyah. Kita rekatkan tali silahturahmi karena hidayah dan rahmatnya akan turun dengan penuh
khidmat,” ujar Dollah.
Sementara itu, Kapolres Sidrap AKBP Budi Wahyono, SIK, MH berpesan pada seluruh masyarakat Sidrap
terutama peserta takbiran agar selalu menjaga kondisi Kamtibmas.
“Saya titip pesan agar masyarakat selalu menjaga keamanan dan ketertiban masing-masing, agar lebaran
ini fitri dengan hati yang bersih menyambut kemenangan ini,” ungkap Budi. (adv/alf)