PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Setiap akhir pekan, komunitas senam sehat selalu hadir di Lapangan Andi Makkasau di Jl. Karaeng Burane, Mallusetasi, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, Sulawesi Selatan.
Seperti pada Ahad (12/11/2023) misalnya tak sedikit warga, khususnya para ibu-ibu ikut nimbrung dalam kegiatan senam sehat atau biasa juga dikenal dengan sebutan zumba.
Baim selaku pemimpin senam mengatakan senam sehat ini adalah senam umum yang diikuti oleh ibu-ibu, yang rutin dilakukan tiap pekan.
“Dan tak perlu diragukan lagi, antusias masyarakat sangat luar biasa,” katanya.
Muliana yang awalnya niat hanya jogging, akhirnya ikut nimbrung mengikuti zumba ini, Ia merasa senam zumba sangat bagus, karena dapat menyehatkan tubuh dan juga dapat menjalin silaturahmi serta mendapatkan banyak teman.
Muliana mengaku, lapangan Andi Makkasau sangat nyaman untuk melakukan senam zumba.
“Yang pastinya murah meriah karena kalau kita ke tempat yang lain dan bagus kan pasti mahal. Dan biasanya orang-orang yang ikut akan menyumbang dengan minimal uang 10.000 atau 5.000 (seikhlasnya saja),” ungkapnya.
Muliana berharap kegiatan itu dapat terus berjalan agar ibu-ibu yang mengikuti senam bisa terus sehat dan tubuhnya segar.
Senam sehat ini adalah jenis olahraga yang cukup istimewa, sebab menggabungkan irama dengan gerakan yang beragam. Tujuannya untuk meningkatkan kinerja dan fungsi jantung, paru-paru, serta pembuluh darah. Senam ini juga bertujuan untuk memperkuat otot dan daya tahan tubuh, meningkatkan kepadatan tulang, sekaligus meningkatkan fleksibilitas tubuh.
Reporter: Rindiani (Mahasiswa PPL STAIN Majene)