PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Kesadaran warga untuk melakukan vaksinasi semakin meningkat, seperti yang terjadi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Parepare, Rabu (9/1/2022).
Warga dengan sukarela datang ke Rumah Sakit Andi Makkasau (RSAM) untuk ikut vaksin booster atau vaksin ketiga.
Direktur RSUD Andi Makkasau dr. Hj Renny Anggraeny mengatakan, pegawai dan warga semakin sadar akan pentingnya melakukan vaksinasi covid-19. Saat ini, kata dia, stok vaksin juga tersedia.
Renny menyebutkan, sebanyak 860 karyawan RSUD Andi Makkasau, baik aparatur sipil negara (ASN) maupun non ASN, hampir seluruhnya sudah vaksin.
“Hanya tinggal sembilan orang karyawan yang belum divaksin, itu karena belum dianjurkan oleh dokter,” ungkapnya.
Koordinator Vaksin RSUD Andi Makkasau, Nurliati mengatakan, setiap hari ada sekira 40 hingga 50 orang yang datang melakukan vaksinasi. Baik tahap pertama maupun kedua.
Tidak hanya itu, lanjut Nurliati, untuk menambah kekebalan tubuh, warga juga antusias meminta divaksin booster atau vaksin covid-19 ketiga.
“Jadi selain warga Parepare, kami di RSUD Andi Makkasau juga melayani warga dari luar daerah seperti Pinrang, Sidrap dan Barru,” katanya.
Seperti salah seorang karyawan Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) asal Suppa, Pinrang, Andi Rahman. Ia mengaku datang melakukan vaksin booster bersama 14 rekannya. Mereka datang dengan kesadaran sendiri untuk menjaga kekebalan tubuh agar terhindar dari virus covid-19, utamanya varian omicron. (alf)