PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Sejumlah mahasiswa Parepare yang tergabung dalam Organisasi ekstra kampus STAIN Study Club Mahasiswa Parepare (SSC-MiPa) menggelar aksi solidaritas peduli Lombok. Kegiatan ini berlangsunng di Jembatan Sumpang Minanga’e, Ahad, 12 Agustus 2018.
Budi Sastrawan, Koordinator lapangan (Korlap) mengungkapkan tujuan aksi tersebut untuk membangkitkan kepedulian masyarakat terhadap fenomena sosial.
“Kami melakukan aksi solidaritas seperti ini untuk membawa masyarakat dan terlebih khususnya teman-teman mahasiswa SSC-MiPa agar kepedulian dan peka terhadap fenomena sosial yang terjadi,” ungkapnya.
Ia berharap kegiatan seperti ini dapat sedikit membantu masyarakat Lombok dan sekitarnya yang tengah dilanda bencana gempa bumi. Selain itu, Budi juga berharap agar masyarakat dan mahasiswa bisa lebih peka lagi terhadap persoalan seperti ini.
“Semoga apa yang kami lakukan bermanfaat bagi saudara kita di NTB sana dan mengurangi sedikit beban mereka,” harap Sarwan Syahwal, Ketua Umum Pengganti Jabatan Sementara (PJS).
Adapun dana yang nantinya akan terkumpul disumbangkan melalui Lazismu Parepare. (*)
Sumber : Amrihani/ Redline
Reporter : Hamdan
Editor : Alfiansyah Anwar