PAREPARE, PIJARNEWS.COM- Muhammad Risal S dan Putri Arifin terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa (Presma) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare dalam pemilihan Pemilihan Raya (PEMIRA) Mahasiswa Presiden dan Wapres Mahasiswa IAIN Parepare Periode 2024-2025, di Aula Serbaguna IAIN Parepare, pada Kamis (11/1/2024).
Terdapat 2 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pertama untuk mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dan Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam (FAKSHI) bertempat di Pelataran Gedung-S dan TPS kedua untuk mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) bertempat Aula Serbaguna, pukul 08.00-17.30 Waktu Indonesia Tengah, pada Rabu 10/1/2024.
Untuk surat suara ada 4 jenis, yakni surat suara Dema-I, Dema FEBI, HMPS Ekonomi Syariah, dan HMPS Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD).
Setelah pengumpulan suara mahasiswa IAIN Parepare dilakukan kemudian dilanjutkan dengan sesi perhitungan suara dari masing-masing kandidat. Ada 2 kandidat Paslon Capresma dan Cawapresma pada PEMIRA IAIN Parepare tahun ini. Kandidat pertama dengan no. Urut 01, Iswan Hidayat dan Husnaidi Tiar Rakib, memperoleh 351 suara, dan kandidat kedua dengan no. Urut 02, Muhammad Risal S dan Putri Arifin, memperoleh 456 suara.
Dengan perolehan suara terbanyak, Paslon Muhammad Risal S dan Putri Arifin resmi dinobatkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa IAIN Parepare periode 2024-2025.
Adapun visi-misi Paslon no. Urut 2 yaitu:
Visi
Mengayomi, Produktif, dan Unggul.
Misi
1. Menjalin hubungan Harmonis antar Mahasiswa dan Pengurus Lembaga Internal maupun Eksternal IAIN Parepare.
2. Menciptakan Inovasi untuk melahirkan Mahasiswa Produktif dan Berkualitas.
3. Unggul dalam akademik dan non akademik serta menjembatani Mahasiswa dalam keterlibatan Beasiswa.
Ketua Dewan Mahasiswa Institut (Dema-I) / Presma terpilih, Muhammad Risal S, berasal dari program studi Manajemen Keuangan Syariah sekaligus merupakan Ketua Umum Aliansi Mahasiswa Seni (Animasi) IAIN Parepare periode 2024-2024 serta memiliki banyak pengalaman Organisasi, Master Of Ceremony (MC), publik speaking, dan Duta.
Sementara Wakil Ketua Dema-I / Wapresma terpilih, Putri Arifin, berasal dari program studi Hukum Pidana Islam Sekaligus merupakan Demisioner Komandan Satuan Komando Resimen Mahasiswa (Menwa Satuan 709) IAIN Parepare periode 2024-2024 dan Pengurus Dema Fakshi IAIN Parepare.
Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa terpilih IAIN Parepare ini juga sangat di kenal dengan semboyan Berani (Bersama Risal dan Putri) Menuju IAIN Jauh Lebih Unggul.
Ketika di wawancarai oleh pijarnews.com, Muhammad Risal S, mengungkapkan bahwa Kontestasi tahun ini masih jauh dari kata cukup, melihat antusias mahasiswa yang masih kurang dalam memilih dikarenakan dalam pemilihan juga kondisi libur. Tapi Alhamdulillahnya masih ada Mahasiswa yang antusias dalam pemilihan Tahun ini, Ujarnya.
Risal berpesan untuk IAIN Parepare tetap memiliki bibit bibit pemimpin selanjutnya, yang kemudian tetap akan dilaksanakan PEMIRA Seperti ini. Sehingga ia maupun teman-teman lainnya tidak kekurangan Ilmu Politik sebagai seorang Mahasiswa. Sebab, Kampus ini merupakan Miniatur dari Negara sendiri.
Lebih lanjut, Presma terpilih IAIN Parepare yang juga kerap disapa Vektor, berharap dalam menjalankan amanah sebagai Presma periode 2024-2025 diberi kemudahan untuk mewujudkan IAIN Parepare jauh lebih unggul.
“Harapan saya dengan terpilihnya sebagai Presiden Mahasiswa IAIN Parepare periode 2024-2025, semoga dalam menjalankan amanah ini dapat diberikan kemudahan untuk IAIN jauh lebih unggul. Dan kontribusi dari elemen di lembaga tersebut kedepannya jauh lebih kompak,” harapnya.
Selain itu, Muh Syafiq, Ketua Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) IAIN Parepare turut menyampaikan apresiasinya kepada seluruh mahasiswa yang telah berkontribusi dalam PEMIRA tahun ini.
“Saya sangat mengapresiasi teman-teman mahasiswa walaupun sudah memasuki libur semester tetapi masih banyak mahasiswa yang meluangkan waktunya Karena sadar bahwa suaranya itu mampu untuk meningkatkan kualitas dari pada IAIN Parepare dengan memilih presma yang berkualitas,” ucapnya.
Reporter: Rizkyanti