JAKARTA, PIJARNEWS.COM – Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan juara dunia 2022 Argentina dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Senin (19/6/2023).
Timnas asuhan pelatih Shin Tae-yong takluk dengan skor 2-0 atas Leandro Paredes cs dihadapan puluhan ribu penonton yang memadati GBK, termasuk tampak hadir Presiden Jokowi, Menpora Dito Ariotedjo dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Bermain dengan formasi 5-3-2, dibabak pertama mengandalkan duet Dimas Drajad dan Rafael Struick dilini serang. Marc Klok, Ivar Jenner dan Marselino Ferdinand dilini tengah, sementara Jordi Amat, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Asnawi dan Shayne Pattynama mengawal lini pertahanan serta Ernando Ary dipercaya sebagai kiper.
Sementara, Argentina asuhan Lionel Scaloni turun dengan formasi 4-3-3. Emiliano Martinez penjaga gawang, German Pazzela, Cristian Romero, Nahuel Molina dan Facundo Medina mengawal lini pertahanan. Leandro Paredes, Ezequiel Palacios dan Giovanni Locelso dilini tengah dan Nicolas Gonzales, Facundo Bennonete, Julian Alvarez di sektor penyerangan.
Jalannya pertandingan :
Secara statistik jelas Argentina menguasai jalannya pertandingan, La Albiceleste menguasai ball posession 74% berbanding 26% milik timnas garuda.
Namun, timnas bukan tanpa perlawanan ketat. Buktinya tim Tango hanya mampu melesakkan dua gol ke gawang yang dikawal Ernando Ary. Masing-masing lewat gol Leandro Paredes di menit 38′ melalui tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti dan gol sundulan Cristian Romero dibabak pada menit 56′ memanfaatkan tendangan sudut dari Giovani Locelso di sisi kanan pertahanan timnas.
Meski kalah, perjuangan timnas patut diapresiasi karena mampu merepotkan permainan juara piala dunia Qatar 2022. Terutama pada babak kedua saat pemain-pemain seperti Dendy Sulistyawan, Yacob Sayuri, Pratama Arhan dan Witan Sulaeman masuk, Arhan yang dikenal memiliki lemparan ke dalam yang jauh beberapa kali menciptakan peluang membahayakan gawang La Albiceleste.
Hasil tersebut menjadi pelajaran berharga bagi timnas sebelum menjalani laga pada Piala Asia 2023 di Qatar 12 Januari – 10 Februari tahun 2024. (*)
Penulis : Wahyuddin