PINRANG, PIJARNEWS.COM — Untuk menghindari penyebaran Virus Corona di Kapubaten Pinrang, aparat Muspika Kecamatan Lembang Kabupaten Pinrang, gencar melakukan patroli malam.
Beberapa tempat yg dijadikan titik kumpul warga tidak luput dari razia aparat. Sejumlah pemuda yang kedapatan meluangkan waktu malamnya alias begadang, tidak luput dari razia aparat. Aparat Muspika Lembang kesal melihat kelompok pemuda tersebut.
Selain tidak menggunakan masker, meraka juga tidak memperdulikan himbauan pemerintah untuk senantiasa melakukan physical distancing. Sebagai bentuk hukuman, kelompok pemuda tersebut mendapatkan hukuman push up.
Mereka juga diberi peringatan akan bahaya Virus Corona jika tetap tidak mengindahkan protokol kesehatan. Selain melakukan razia terhadap warga yg tidak patuh, juga dilakukan tes suhu tubuh bagi warga yang kedapatan berkumpul pada malam hari.(*)
Liputan : Fauzan Mahmud
Voice Over : Januwika Ramdhani
Editor Video : Tama Kurniawan