MAKASSAR, PIJARNEWS.COM– Tim Penyidik Subdit II Fiskal, Moneter dan Devisa (Fismondev) Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Kepolisian Daerah (Polda Sulsel) melakukan penggeledahan di kantor PT Abu Tours Travel, Jalan Kakak Tua, Makassar, Jumat (23/3).
Penggeledahan diketahui, dilakukan sejak pukul 10.00 Wita. Tim penyidik diduga mencari sejumlah dokumen dan barang bukti terkait dugaan penipuan dan penggelapan dana jamaah perusahaan Abu Tours ini.
” Penyidik masih melakukan penggeledahan di kantor PT. Abu Tours. Kita tunggu saja hasilnya setelah penggeledahan, ” jelas Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Dicky Sondani kepada PIJARNEWS.COM.
Selain itu, Kombes Pol Dicky Sondani mengumumkan usai shalat Jumat ini, Penyidik bersama Kanwil Kemenag Sulsel akan mengumumkan tersangka pada kasus tersebut.
” Setelah Jumat, kita gelar konferensi pera untuk umumkan siapa tersangkanya,” tegasnya.(mks)